Selain bahan dan warna, motif menjadi faktor penting yang menentukan harga Batik Lasem. Harga bahan dan warna Batik Lasem bisa dikalkulasi secara mudah. Tapi, biaya pembuatan motif Batik Tulis Lasem sering kali sulit dihitung. Mengapa?
Motif dalam pembuatan Batik Lasem sangat bergantung pada sense of art pembatiknya. Semakin hebat jiwa seninya, semakin mahal bayaran pembatik tersebut.
Dan karena Batik Lasem ini soal nilai seni, intepretasinya sering kali bersifat sangat personal. Akibatnya dalam menentukan harga Batik Lasem sering kali sulit dimengerti, sehingga fungsi kalkulator nyaris tidak berarti.
Namun intinya, semakin sederhana motif Batik Lasem semakin murah biaya pembuatannya. Sebaliknya semakin rumit dan unik motif Batik Tulis Lasem, semakin mahal pula harganya.
Untuk Batik Lasem motif sederhana, pembatik mau dibayar puluhan ribu rupiah. Pembatik bisa menyelesaikan Batik Lasem dengan motif sederhana dalam waktu beberapa hari saja.
Batik Lasem motif sederhana biasanya dibuat dibahan katun prima dan satu warna. Harga satu Batik Lasem kelas ini Rp 200.000 ke bawah.
Sebaliknya untuk Batik Lasem bermotif unik dan rumit, biaya pembuatanya bisa mencapai ratusan ribu rupiah. Ada seniman batik yang hanya mau dibayar di atas Rp500.000 untuk satu Batik Lasem. Tentunya, hasil karya seniman batik ini menjadi Exclusive Batik Art yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah.
Seniman batik ini memiliki kemampuan dan kesabaran di atas rata-rata pembatik. Mereka biasa menyelesaikan satu batik dalam beberapa minggu, bahkan beberapa bulan. Mereka telaten dan teliti saat menumpahkan idenya ke dalam detail-detail motif yang kecil-kecil. Tidak sekedar rumit, seniman batik ini juga selalu dituntut menghasilkan Batik Lasem dengan motif yang unik dan tinggi nilai artistic estetis-nya.
Sayang, seniman batik macam ini jumlahnya sedikit. Jadi beruntunglah Anda bila sudah mengoleksi Batik Lasem nan indah karya mereka. Exclusive Lasem Batik Art ini selalu dibuat dengan jumlah sangat terbatas, sehingga tidak bisa dimiliki oleh kebanyakan orang.
Jadi bukan kemustahilan, jika Batik Lasem menjadi salah satu instrument investasi yang sangat menguntungkan di masa depan.